Asus ROG Flow Z13, Tablet Gaming Unik Resmi Hadir di Indonesia

Asus ROG Flow Z13

Setelah menggebrak pasar dengan laptop gaming hybrid melalui seri ROG Flow X13, kini Asus Indonesia menghadirkan tablet gaming canggih melalui seri ROG Flow Z13. Sesuai namanya, Asus ROG Flow Z13 ini tampil dengan form factor tablet ala Microsoft Surface yang dibekali dengan spesifikasi gahar layaknya sebuah laptop gaming.

“Tidak ada laptop gaming seperti Asus ROG Flow Z13. ROG Flow Z13 tidak hanya sekadar tampil dengan desain yang belum pernah digunakan pada sebuah laptop gaming sebelumnya, tetapi juga dibekali dengan hardware yang sangat bertenaga. ROG Flow Z13 memiliki performa setara dengan konsol game modern namun memiliki ukuran bodi yang lebih ringkas serta fungsi yang lebih fleksibel. Ia adalah salah satu laptop gaming paling inovatif  di tahun 2022,” ujar Jimmy Lin, ASUS Regional Director Southeast Asia.

Tablet Asus ROG Flow Z13 ini dibekali dengan layar sentuh berukuran 13,4 inci yang tersedia dalam dua varian resolusi yakni WUXGA dan WQUXGA yang mampu menghasilkan warna akurat dengan 85% DCI-P3 color gamut dan sudah mengantongi Pantone Validated, serta mendukung fitur Dolby Vision. Asus ROG Flow Z13 juga dilengkapi dengan keyboard yang dapat dilepas atau detachable.

Meski hadir dengan form factor tablet yang ringkas, tetapi tablet gaming Asus ROG Flow Z13 menawarkan performa tinggi dengan dukungan prosesor Intel Core 12th Gen yang menggunakan nama sandi Alder Lake. Keunggulan prosesor ini adalah mengusung arsitektur hybrid dengan total jumlah core mencapai 14-core! Prosesor tersebut terdiri dari Performance Core (P-Core) untuk menangani tugas berat dan Efficient Core (E-Core) yang menangani tugas ringan dan background task.

Tak hanya terdiri dari 14-core, prosesor Intel Core 12th Gen ini juga memiliki 20 thread atau 20 jalur pemrosesan dipadukan dengan TurboBoost hingga 5GHz. Tak heran, prosesor yang digunakan Asus ROG Flow Z13 ini menawarkan peningkatan kinerja 10 – 20% untuk single-core dan 30 – 40% untuk multi-core jika dibandingkan dengan prosesor generasi sebelumnya.

Asus ROG Flow Z13 varian tertinggi ditenagai oleh prosesor Intel Core i9-12900H yang ditandemkan dengan GPU diskrit dari Nvidia GeForce RTX 3050 Ti. Bagi gamer yang merasa kurang dengan performanya, Asus ROG Flow Z13 menyediakan fasilitas GPU eksternal dengan menambahkan Asus ROG XG Mobile yang bersifat opsional yang menawarkan GPU hingga GeForce RTX 3080.

Asus ROG XG Mobile merupakan solusi GPU eksternal yang digunakan di ROG Flow X13 dan Z13. Berbeda dengan solusi GPU eksternal pada umumnya, ROG XG Mobile menggunakan port khusus sebagai koneksinya. Port tersebut terhubung langsung pada jalur data PCIe x8.

Tablet gaming Asus ROG Flow Z13 telah dilengkapi dengan fitur MUX Switch, yaitu semacam sakelar khusus yang mengatur jalur data visual yang ditampilkan di layar laptop. Melalui MUX Switch, jalur data visual dari discrete chip grafis bisa dialihkan langsung ke layar laptop tanpa harus melalui prosesor dan integrated chip grafis-nya. Peningkatan performa pada game dengan menggunakan MUX Switch dapat mencapai 10-30%. Solusi pendinginan Asus ROG Flow Z13 menggunakan basis vapor chamber yang memiliki fungsi ekstra yaitu melepas panas secara langsung. Berkat penggunaan vapor chamber, proses pendinginan komponen utama di ROG Flow Z13 dapat dilakukan secara aktif maupun pasif. Tablet gaming canggih Asus ROG Flow Z13 ini dijual dengan harga mulai Rp 23.999.000.

Leave a Comment

Your email address will not be published.